1.png)
Gugup Saat Akan Sidang Skripsi? Tenang! Baca dan Lakukan 10 Hal Ini.
18 Jul 2024 | 111 | Nanda
Sidang skripsi adalah tahapan yang tentu akan dilalui oleh sebagain besar mahasiwa/i. Namun, pada tahapan inilah nyali seorang mahasiswa/i akan diuji, bagi sebagian besar mahasiswa/i moment ini menjadi salah satu moment yang paling menegangkan sepanjang menjalani masa perkuliahan.
Bagaimana tidak tegang, The Last Fight para mahasiswa/i yah adalah ini. Pertarungan yang akan menentukan apakah seorang mahasiswa/i tersebut layak untuk lulus atau tidak. Jangankan mahasiswa, harimau aja kalo dia dikuliahin ama emak bapaknya juga bakal ciut tuh nyalinya kalo harus dihadapkan dengan sidang skripsi. Wkwk canda ya :)
Tapi tenang, anda tidak perlu khawatir akan hal itu. Silahkan anda Ikuti 10 langkah panduan dalam menghadapi sidang skripsi sebagai berikut:
1. Pahami Materi Skripsimu
Langkah pertama adalah memahami setiap detail/isi skripsi yang anda buat. Pelajari kembali semua bagian, termasuk metodologi, analisis, dan kesimpulan. Jika anda sudah menguasai isi dari skripsi tersebut, maka tidak ada alasan lagi untuk anda merasa gugup, apalagi takut.
2. Latihan Presentasi
Dapatkan referensi (latihan persentasi) dari berbagai sumber, baik dari mentor atau media sosial. Anda juga bisa latihan presentasi dihadapan teman, atau keluarga untuk mendapatkan masukan dan meningkatkan percaya diri anda.
3. Buat Catatan Kecil
Siapkan catatan kecil dan tulis poin-poin penting yang bisa membantu Anda selama presentasi. Ini akan menjadi panduan jika Anda lupa sesuatu.
4. Pahami Pertanyaan Umum/Antisipasi Pertanyaan
Prediksikan pertanyaan-pertanyaan yang mungkin diajukan oleh penguji dan persiapkan jawaban untuk pertanyaan-pertanyaan tersebut. Ini akan membuat Anda lebih siap dalam menghadapi sesi tanya jawab. Berlatihlah untuk menjawab pertanyaan itu secara singkat, jelas, informatif dan tidak bertele-tele.
5. Kelola Waktu dengan Baik
Pastikan presentasi Anda sesuai dengan waktu yang diberikan. Berlatihlah dengan timer agar Anda terbiasa menyelesaikan presentasi dalam waktu yang ditentukan. Pelajari cara mengatur waktu dengan baik, sehingga semua poin-poin penting dari skripsi anda dapat tersampaikan, dan tidak terlihat terburu-buru.
6. Istirahat yang Cukup
Tidur yang cukup sebelum hari H sangat penting untuk menjaga pikiran tetap segar dan fokus. Hindari begadang dan beristirahatlah dengan baik. Jangan lupa juga untuk menyiapkan Dokumen Pendukung H-1 sebelum acara sidang skripsi. Pastikan semua dokumen pendukung seperti data penelitian, tabel, dan grafik siap digunakan selama sidang berlangsung.
7. Atur Pernapasan
Lakukan teknik pernapasan dalam-dalam untuk menenangkan diri sebelum dan selama presentasi. Pernapasan yang dalam dapat membantu mengurangi kecemasan.
8. Positif Thinking & Percaya Diri
Berpikir positif dan yakinkan diri bahwa Anda sudah mempersiapkan diri dengan baik. Ingatkan diri sendiri bahwa gugup adalah hal yang wajar dan Anda bisa mengatasinya. Percayalah pada dirimu sendiri, dan kemampuanmu. Karena apa? Karena yang akan menentukan hari esok akan indah atau tidak hanyalah tuhan, dan apa yang sudah kamu lakukan hari ini.
9. Berpakaian Nyaman dan Profesional
Kenakan pakaian yang nyaman dan profesional. Pakaian yang tepat dapat meningkatkan rasa percaya diri Anda.
10. Visualisasikan Kesuksesan
Bayangkan diri Anda melakukan presentasi dengan lancar dan mendapatkan hasil yang memuaskan. Visualisasi positif dapat membantu meningkatkan kepercayaan diri dan mengurangi rasa gugup.
Menghadapi sidang skripsi memang bisa menegangkan, tetapi dengan persiapan yang matang dan strategi yang tepat, Anda dapat mengurangi rasa gugup dan tampil dengan percaya diri.
Semoga tips ini bermanfaat dan Jangan lupa juga cari tau tentang kami dengan cara klik tautan https://idpublishing.org/about, dan follow akun media sosial kami ya!
|
|
|
|
|
|